Hampir 70% orang-orang
di dunia pernah mengalami masalah ketombe pada rambut mereka setidaknya sekali dalam seumur hidup. Banyak dari mereka yang terus
berjuang untuk melawan masalah ketombe, karena susah sekali untuk
menghilangkannya dan selalu muncul lagi di bagian atas kulit kepala setiap beberapa
bulan sekali. Jika Anda sudah muak dengan serpihan putih di kulit kepala Anda, saatnya Anda untuk beralih ke cara yang lebih alami untuk menyingkirkan ketombe. Berikut adalah cara alami yang bisa
Anda lakukan untuk menghilangkan ketombe.
1. Memijit kepala Anda dengan minyak
Memijit kepala Anda
dengan minyak seperti zaitun atau wijen akan memungkinkan Anda untuk menyerap
manfaat antimikroba dari minyak zaitun atau minyak wijen dengan cara memijatkannya ke kepala Anda. Minyak zaitun atau wijien juga dapat berfungsi untuk
meningkatkan sirkulasi darah yang akan menuju ke kulit kepala. Hasil akhir dari
perwatan ini akan membuat ketombe Anda lebih sedikit.
langkah-langkah:
- Hangatkanlah minyak wijen atau minyak zaitun lalu gunakanlah ke kulit kepala Anda dimalam hari.
- Keesokan paginya, peraslah sedikit air jeruk kemudian gosokanlah ke kulit kepala Anda.
- Setelah sekitar satu jam, cuci dan bilas rambut Anda dengan air bersih.
Menggunakan minyak
wijen dan zaitun sangat berguna jika Anda memiliki ketombe yang kering dan
tidak berminyak. Banyak orang yang melakukan perawatan rambut ini dengan
mengkombinasikan minyak jarak, minyak wijen dan minyak kelapa yang telah
dihangatkan sebelum digunakan dengan jumlah takaran yang sama, mereka biasanya
melakukan hal ini sekali dalm seminggu.
2. Daun nimba
Nimba mengandung
beberapa konstituen aktif yang telah ditandai dengan tindakan antijamur yang
membuat nimba bisa menjadi obat yang sangat efektif untuk mengatasi ketombe. Bukan
hanya itu, nimba juga bisa berguna untuk melawan masalah rambut dan kulit
lainnya.
langkah-langkah:
- Ambil dua genggam daun nimba, cuci sampai bersih dan masukkanlah ke dalam cangkir air panas.
- Biarkan semalaman dan di hari berikutnya, saringlah cairan nimba dengan saringan dan gunakanlan cairan tersebut untuk membilas rambut Anda.
- Atau Anda juga bisa menggunakan daun nimba yang sudah dibasahi untuk dibuat menjadi pasta dengan cara menggilingnya, kemudian gunakanlah pada kulit kepala Anda dan biarkan selama sekitar 30 menit setelah itu cuci rambut Anda dengan air biasa.
Jika Anda menderita
masalah ketombe yang cukup kronis, Anda bisa menggunakan minyak nimba secara
teratur untuk memijat kulit kepala Anda. Terapkan minyak nimba selama beberapa
jam dan cucilah dengan air bersih.
3. Methi atau biji fenugreek
Fenugreek memiliki
sifat antijamur dan antibakteri yang dapat membantu menghalau ketombe dan juga mencegahnya
untuk muncul lagi. Anda juga bisa menggunakan biji fenugreek untuk masalah
seperti jerawat, kulit gatal, dll.
langkah-langkah:
- Rendam segenggam biji methi di air semalaman.
- Di pagi hari, gilinglah biji fenugreek hingga menjadi pasta kasar dan gunakanlah ke kulit kepala Anda.
- Biarkan pasta di kulit kepala Anda selama beberapa jam dan kemudian bilas atau cuci rambut dengan air bersih.
4. Amla
Amla telah dikenal
sebagai kondisioner untuk rambut. Selain
itu, alma memiliki sifat anti-ketombe yang sangat membantu untuk merawat rambut
Anda. Alma juga dapat membantu menjaga infeksi kulit kepala Anda denga sifat
antibakterinya. Selain untuk mengatasi ketombe alma juga berguna untuk membuat
rambut Anda bersinar secara alami.
langkah-langkah:
- Masukkan bubuk alma kedalam air dan gunakanlah ke kulit kepala Anda.
- Diamkanlah selama sekitar setengah jam lalu bilas dengan air bersih
- Anda juga bisa menggunakan alma kering dengan cara menggilingnya lalu tambahkan sedikit air putih dan air jeruk, aduk sampai rata dan gunakanlah ke kulit kepala Anda, tunggu hingga beberapa menit kemudian bilas dengan air bersih atau Shikakai.
Anda juga dapat
mengkombinasikan alma dengan tulsi atau kemangi untuk tindakan melawan ketombe.
- Buatlah pasta dari bubuk amla.
- Gilinglah 10 daun tulsi dengan sedikit air dan aduk pasta ini ke dalam pasta amla lalu oleskan ke kulit kepala Anda
- Biarkan selama sekitar 30 menit dan kemudian cuci dengan air bersih.
5. Triphala
Bubuk triphala umumnya
tersedia ditoko yang menjual bubuk herbal yang terdiri dari tiga buah jenis
seperti amalaki, Haritaki dan bibhitaki. Hal ini yang membuat mereka menjadi
sumber vitamin C yang berharga serta antioksidan.
langkah-langkah:
- Campur satu sendok teh bubuk ini dengan segelas air dan didihkan selama sekitar tiga menit.
- Setelah dingin, saringlah cairan tersebut kemudian gosokkan cairan ini dengan lembut ke kulit kepala Anda, biarkan selama sekitar 30 menit lalu cucilah dengan sampo yang ringan.
6. Dadih atau yogurt
Dadih/yogurt diperoleh
dari fermentasi susu yang mengandung banyak sekali asam laktat dan bahan-bahan
lain yang memiliki tindakan anti jamur. Kandungan dalam dadih membuatnya
menjadi obat yang baik untuk ketombe. Anda juga dapat menggunakan dadih untuk
memberikan perubahan pada kulit Anda.
langkah-langkah:
- Hancurkan dadih/yogurt sampai halus hingga membentuk pasta.
- Basahi kulit kepala Anda dengan air lalu gosok dadih/yogurt ke kulit kepala.
- Biarkan selama sekitar satu jam dan kemudian bilas dengan air, pastikan Anda mencuci rambut Anda secara menyeluruh jika Anda tidak mau mengalami bau yang tidak menyenangkan.
Berikut penggunaan
dadih/yogurt lainnya yang bisa Anda
coba.
- Pangganglah beberapa jagung lada hitam dan giling hingga menjadi bubuk halus.
- Campurkan bubuk ini menjadi satu dengan dadih/yogurt
- Pijatkanlah campuran ini ke kulit kepala Anda dan biarkan selama satu jam, kemudian cucilah dengan sampo yang ringan.
7. Telur
Jika kepala Anda
mengalami gatal-gatal dan juga terdapat ketombe. Salah satu solusi terbaik yang
dapat Anda gunakan untuk menghilangkan ketombe adalah dengan menggunakan sebuah telur. Asam amino yang terdapat di dalam
telur akan memperkuat akar rambut Anda sehingga tidak mudah pecah. Anda dapat
menggunakan telur sebagai masker untuk kesehatan rambut Anda.
langkah-langkah:
- Ambil putih telur dan kocok dengan baik.
- Campurkanlah dengan air lemon kemudian gosokkan campuran ini ke kulit kepala Anda dan diamkan selama sepuluh menit lalu bilas dengan air biasa atau dengan sampo.
Ketombe bukan hanya
masalah yang membuat Anda menjadi malu, tetapi juga dapat menyebabkan masalah
lain seperti rambut rontok sebelum pada waktunya. Oleh karena itu, ketika Anda
melihat serpihan putih di rambut Anda, sangatlah penting untuk mencoba salah
satu dari obat alamiah ini agar bisa mengontrol ketombe pada rambut Anda.
Sedikit yang perlu Anda
tahu tentang ketombe
Pengelupasan sel-sel
kulit mati adalah suatu proses alami yang sering kali terjadi tanpa disadari.
Namun, pada seseorang yang memiliki infeksi pada kulit kepala yang disebabkan oleh
salah satu jenis jamur seperti Malassezia, hal itu akan membuat perpuran yang meningkat dari
sel-sel ini. Ketika sel-sel ini bergabung dengan minyak yang dikeluarkan dari
kulit kepala, hal ini akan membentuk sebuah gumpalan berminyak yang sering kita sebut
sebagai ketombe.
Mungkin dengan keramas
akan membuat ketombe Anda hilang, tapi faktanya keramas hanya efektif untuk
mengurangi ketombe saja dan ini hanya solusi untuk sementara saja. Untuk hasil
yang permanen, Anda dapat mencoba beberapa obat yang telah disebutkan di atas.
0 comments:
Post a Comment